Epol Choco Chip Brownies

Siapa yang tidak kenal brownies panggang. Meski saat ini brownies kukus cukup dominan di pasaran, tapi bukan berarti brownies yang satu ini kehilangan pamor. Untuk menemukan brownies yang lezat dengan rasa original bukan hal yang mudah. Adapun resep ini digunakan dalam usaha pribadi yang terbukti lezat menurut pelanggan. Jadi kenapa tidak untuk mencobanya.

Epol Choco Chip Brownies
Epol Choco Chip Brownies

Bahan (untuk penyajian 2 loyang) :
  • 4-5 butir telur
  • 2 cangkir gula pasir
  • garam secukupnya
  • vanili secukupnya
  • baking powder secukupnya
  • 1 cangkir coklat bubuk
  • 1 cangkir minyak sayur
  • 2 cangkir tepung terigu serba guna
  • Coklat chip untuk hiasan
  • Sedikit margarin untuk mengoles loyang

Cara Membuat :
  1. Masukkan telur, gula pasir, garam, vanili, baking powder ke dalam mangkuk besar. Kemudian kocok dengan sendok plastik.
  2. Masukkan coklat bubuk, aduk hingga rata dan tidak ada lagi gumpalan coklat.
  3. Masukkan minyak, aduk hingga menyatu dengan adonan sebelumnya. Aduk perlahan untuk menghindari munculnya gelembung udara.
  4. Masukkan terigu, aduk hingga adonan merata.
  5. Bagi adonan ke dalam dua loyang 10x30 cm yang telah dioles margarin dan dilumuri tepung. Taburkan coklat chip.
  6. Panggang dalam oven yang telah dipanaskan (pakai api biru) selama 30 menit. Jika ingin lebih kering, tambahkan waktu 5-10 menit.
Description: Epol Choco Chip Brownies Rating: 4.5 Reviewer: Unknown ItemReviewed: Epol Choco Chip Brownies
Posted by:Mbah Qopet
Mbah Qopet Updated at: 09.51

0 komentar

Posting Komentar